Rabu, 06 Januari 2021

Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kemenag RI ke-75 Tingkat Kecamatan Banjaran


#Alba. Upacara Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kemenag RI ke-75, Selasa (05/01/2021) Tingkat Kecamatan Banjaran Kabupaten Majalengka bertempat Di Halaman Madrasah Aliyah PUI Banjaran dengan di hadiri oleh unsur dari KUA, Pengawas, Guru RA, Guru MI, Guru MTs, Guru MA, Guru PAI Dilingkungan Kecamatan Banjaran dan dihadiri juga Penerima Paket Bantuan Sosial.
Kepala KUA Kecamatan Banjaran menyampaikan, pelaksanaan upacara dilakukan sesuai Surat Edaran (SE) Nomor 69 Tahun 2020 tentang Hari Amal Bakti (HAB) Ke-75 Kemenag RI tahun 2021 yang menyebutkan peringatan upacara dilaksanakan serentak seluruh satuan kerja Kementerian Agama Pusat maupun daerah dengan peserta terbatas, dan dengan protokol kesehatan ketat seperti memakai masker, menjaga jarak dan mencuci tangan karena sebelum memasuki tempat Upacara peserta diwajibkan untuk cek suhu dan mencuci tangan.
“Upacara HAB tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya, yakni upacara dilaksanakan serentak seluruh satuan kerja Kementerian Agama Pusat maupun daerah dengan peserta terbatas, dan dengan protokol kesehatan ketat karena pademi covid-19,” Ujarnya.
Kepala KAU Kecamatan Banjaran Menambahkan “Tema peringatan HAB tahun ini adalah Indonesia Rukun”
Selain melaksanakan Upara Peringatan HAB ke-75 Kemenag RI Tahun 2021 pada kesempatan itu juga sesuai dengan surat edaran dari Kepala Kementerian Agama Kabupaten Majalengka yaitu melaksakan kegiatan Bakti Sosial pada masing masing satuan kerja di lingkungan Kecamatan Banjaran.
Sebelum melaksakan kegiatan Bakti Sosial pada masing masing satuan kerja pada rangkaian upacara juga secara Simbolis Bakti Sosial ini di Laksanakan oleh MA PUI Banjaran kepada Masyarakat yang ada dilingkungan Sekitar yakni dari Mekarasih, Kagok, Situsari, Cihaur Kidul, Banjaran, Sunia Baru, Sukamanah dan Sukawangi dengan masing masing satu Orang.
Semoga segenap Keluarga besar Kementerian Agama memiliki kesadaran untuk mengabdi untuk masyarakat guna mewujudkan Bangsa yang Berakhlak mulia agar terwujud Umat Rukun Indonesia Maju. (@Dint).