Rabu, 09 Oktober 2019

Menyulap Biji Bijian Menjadi Kerajinan Tangan oleh SISWA SISWi MA PUI Banjaran


#InfoAlba. Di tangan siswa siswi Kelas XII ini biji bijian seperti biji kacang hijau, jagung, kacang merah, padi dll. yang kerap hanya untuk dimakan 'disulap' menjadi produk lukisan yang bernilai seni. Bertempat di sekolah MA PUI Banjaran pada mata pelajaran Seni Budaya kali ini siswa siswi belajar membuat lukisan yang bahannya dari kertas, biji – bijian dan di lem dengan dipandu langsung oleh Guru mapel (Yane Suciana, S.Pd.) .
"Pertama saya kumpulkan dulu biji-bijian ini sebagai bahan untuk praktek nanti, yang ada saja di rumah ya jikalau tidak ada mungkin membelinya di warung, lalu memikirkan untuk membuat lukisannya apa. Saya buat desainnya dulu,lalu nanti di tempel oleh lem" ujar Mumu (salah seorang siswa kelas XII IPA) saat ditemui seusai belajar, belum lama ini. Selasa 8 Oktober 2019 .
Mumu dan kawan kelompoknya mengaku untuk membuat lukisan ini memang agak rumit. Selain harus teliti dan hati, ia juga harus mendesainnya terlebih dahulu dengan seksama agar hasilnya memuaskan.
“Setelah itu, ia membuat pola lalu kemudian menempelkannya ke desain perpaduan bahannya agar terlihat indah bernilai seni "Kalau udah jadi pasti banyak yang suka (sambil tersenyum)," katanya.
"Kita semua tidak pernah lepas dari keinginan untuk memberikan keindahan dalam berbagai aspek kehidupan. Oleh karena itu salah satunya dari bahan yang ada di sekitar kita yang ada dapat dikelola untuk mendukung terciptanya keindahan. Perubahan lingkungan dan zaman hendaknya tidak merubah total budaya sebagai perwujudan seni itu sendiri sehingga bangsa ini tetap memiliki ke-khasan dan tidak akan hilang jati dirinya"Ujar yane (Guru Mapel)
Semoga kreasi seni yang di buat oleh siswa siswa kelas XII MA PUI Banjaran ini menginspirasi kita semua untuk menciptakan sesuatu yang baru.@dint










Tidak ada komentar:

Posting Komentar